BisnisManado.com, Manado – Sentra Medika Hospital Minahasa Utara (Minut) turut berpartisipasi dalam gelaran Marathon yang berlangsung pada Minggu, 27 Oktober 2024. Rumah sakit ini hadir dengan layanan ambulans dan tim medis yang bersiaga di jalur maraton, untuk memastikan keamanan dan kesehatan para peserta.
Partisipasi Sentra Medika kali ini mendukung kegiatan Komunitas Tamang Sehat, yang mengambil lokasi Lapangan KONI Manado.
Direktur Sentra Medika, dr. Ivan Wijaya Widiatomo, mengatakan bahwa keterlibatan mereka bukan hanya sekadar dukungan fasilitas, tetapi juga bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat.
“Keikutsertaan kami bertujuan untuk memastikan keselamatan peserta selama acara,” ujar dr. Ivan Wijaya Widiatomo.

Lebih jauh, dr. Ivan mengungkapkan bahwa kegiatan ini sejalan dengan misi rumah sakit untuk mendorong gaya hidup sehat. Melalui partisipasi ini, Sentra Medika juga ingin mengedukasi masyarakat tentang pentingnya kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan semangat kebersamaan, ia mengajak masyarakat untuk aktif berolahraga sebagai investasi kesehatan jangka panjang. “Mari kita aktif berolahraga dan menjaga kesehatan demi masa depan yang lebih baik,” tutup dr. Ivan. (bim)
Tinggalkan Balasan