BisnisManado.com, Manado – Sebagai wujud kepedulian sosial, Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Provinsi Sulawesi Utara menyelenggarakan donor darah di Freshmart Bahu, Manado, pada Jumat (25/10/24). Kegiatan ini diadakan bekerja sama dengan Aprindo Sulut dan PMI Sulut, dengan tujuan mendukung ketersediaan darah di Sulawesi Utara sekaligus mengedukasi masyarakat tentang QRIS.
Kepala KPw BI Sulut, Andry Prasmuko, menyampaikan apresiasinya atas antusiasme para pendonor dari berbagai kalangan, termasuk karyawan Freshmart, pelanggan, serta warga sekitar. “Antusiasme yang tinggi dari para pendonor menunjukkan kepedulian besar terhadap sesama. Kami sangat menghargai komitmen mereka, bahkan rela mengantri untuk mendonorkan darah,” ungkap Andry.
Program donor darah ini merupakan bagian dari roadshow BI di sejumlah pusat perbelanjaan di Sulawesi Utara. Dalam pelaksanaan di Freshmart Bahu, BI menargetkan pengumpulan sebanyak 150 kantong darah. Selain itu, BI juga memanfaatkan kesempatan ini untuk mensosialisasikan penggunaan QRIS kepada para pendonor.
“Setelah mendonor, para pendonor kami ajak untuk mencoba QRIS dengan melakukan transaksi senilai 25 rupiah. Mereka pun kami beri hadiah menarik seperti smartwatch atau headset bluetooth,” tambahnya.
Presiden Direktur Freshmart, Andy Sumual, melalui PIC Donor Darah Lili Kalesaran, menegaskan bahwa donor darah adalah agenda rutin yang diselenggarakan Freshmart setiap dua bulan sekali. Lili juga mengucapkan terima kasih kepada BI Sulut atas dukungan yang diberikan. “Besok, donor darah akan dilanjutkan di Freshmart Paniki mulai pukul 10.30, dan kami berharap partisipasi masyarakat tetap tinggi,” jelasnya.
Ketua PMI Sulut, Annie Dondokambey, turut mengapresiasi inisiatif BI, Freshmart, dan Aprindo dalam kegiatan ini. Menurut Annie, jumlah kantong darah yang terkumpul kali ini akan membantu PMI memenuhi target bulanan yang sering kali masih belum tercapai.
“Setiap bulan, kebutuhan darah di Sulut mencapai 2.000 kantong, tetapi kami baru bisa mengumpulkan sekitar 1.500 kantong. Saya sangat optimis dengan dukungan BI dan Freshmart, stok darah bulan ini bisa terpenuhi,” kata Annie.
Ia pun berharap agar donor darah menjadi kebiasaan masyarakat Sulawesi Utara. Antusiasme pendonor pemula semakin terlihat, yang menurut Annie menunjukkan peningkatan kesadaran akan manfaat kesehatan dari donor darah. “Ini bisa menjadi gaya hidup sehat sekaligus aksi kemanusiaan yang terus berkembang,” tutupnya. (bim)
Tinggalkan Balasan