Bisnismanado.com, Manado – PT Toyota-Astra Motor (TAM) baru saja memperkenalkan varian terbaru dari Toyota Fortuner yang hadir dengan tampilan sporty dan sederet fitur teknologi canggih. Fortuner terbaru ini dirilis dalam dua tipe penggerak, 4×2 dan 4×4, dengan pilihan mesin bensin dan diesel. Selain itu, varian GR Sport turut dihadirkan untuk melengkapi pengalaman berkendara premium.

Salah satu model unggulan yang diperkenalkan adalah New Fortuner 2.8 GR Sport 4×4 with Toyota Safety Sense (TSS). Mobil ini dirancang sebagai kendaraan yang serbaguna, cocok digunakan baik di jalanan perkotaan maupun medan off-road. Tampilan eksterior semakin elegan dengan New LED with Sequential, New Grille with GR Front Spoiler, hingga New Black Roof yang memberikan kesan dinamis. Di bagian dalam, New Black Roof serta Red Stitching pada interior memperkuat nuansa sporty.

Pengalaman berkendara ditingkatkan dengan hadirnya Monotube Suspension Tuned by GR yang membuat mobil lebih stabil di berbagai kondisi jalan. Ditambah lagi, kehadiran fitur TSS seperti Pre-Collision System, Lane Departure Alert, dan Dynamic Radar Cruise Control menjadikan keamanan berkendara semakin maksimal.

Varian lain yang tak kalah menarik adalah New Fortuner 2.8 VRZ 4×4, yang meskipun tanpa fitur TSS dan body kit GR, tetap menunjukkan karakter gagahnya dengan perubahan desain pada grille dan bumper depan. Sentuhan sporty lainnya juga bisa dilihat pada bagian roda dua warna terbaru.

New Fortuner 4×2 juga mendapatkan perombakan besar, terutama pada tipe 2.8 VRZ dan 2.7 SRZ, termasuk peningkatan pada fitur interior dengan 9-inch Audio System serta berbagai tambahan keamanan seperti Rear Cross Traffic Alert.

Inovasi terbaru Toyota juga terlihat dari kehadiran teknologi T Intouch, yang memudahkan pengguna untuk tetap terhubung dengan mobilnya melalui aplikasi mToyota. Salah satu fitur menarik adalah Remote Immobilizer, yang membantu melindungi kendaraan dari pencurian. Toyota juga menyediakan In-Car Wifi Hotspot berbasis jaringan Telkomsel yang dapat diakses melalui head unit mobil.

Dengan berbagai penyegaran dan teknologi canggih yang ditanamkan pada New Fortuner, Toyota kembali membuktikan komitmennya untuk menghadirkan kendaraan yang tidak hanya mewah, tetapi juga aman dan andal untuk berbagai kebutuhan pengendara di Indonesia. (rls)