BisnisManado.com, Gresik – Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo memimpin kesiapan dan keandalan listrik menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah dalam Apel Siaga Kelistrikan Nasional di PLTGU Gresik, Jawa Timur, Sabtu (6/4).
Darmawan menyatakan komitmen PLN untuk memastikan layanan listrik yang andal selama momen lebaran, dengan menjaga kesiapan sistem kelistrikan, personel, dan infrastruktur pendukung.
“Dalam menghadapi lebaran, kita siaga penuh sampai tanggal 19 April mendatang. PLN berkomitmen untuk selalu menyediakan listrik yang andal bagi masyarakat,” kata Darmawan saat memimpin Apel Siaga Kelistrikan Nasional.
Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo memimpin kesiapan dan keandalan listrik menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah dalam Apel Siaga Kelistrikan Nasional (6/4) (ist)
Menurut Darmawan, seluruh infrastruktur kelistrikan saat ini dalam kondisi optimal, dengan cadangan daya yang mencukupi untuk memenuhi beban puncak yang diperkirakan mencapai 32.749 MW.
Kesiapan pembangkit didukung oleh rantai pasok energi primer yang terjamin, dengan stok di atas Hari Operasi Pembangkit (HOP) dan sistem monitoring yang terdigitalisasi.
PLN juga telah menyiagakan personel, posko, dan peralatan pendukung seperti genset, UPS, dan gardu bergerak untuk memastikan respons cepat terhadap potensi gangguan kelistrikan.
Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo saat diwawa carai awak media usai memimpin kesiapan dan keandalan listrik menjelang Hari Raya Idul Fitri 2024. (ist)
Infrastruktur penunjang juga diperhatikan, termasuk penambahan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) untuk mendukung masyarakat yang menggunakan kendaraan listrik saat mudik.
Darmawan mengimbau masyarakat untuk menggunakan aplikasi PLN Mobile untuk melaporkan kendala atau kebutuhan kelistrikan, sehingga petugas dapat menindaklanjuti dengan cepat.
“Jadi, untuk semua masyarakat silakan bisa mendownload PLN Mobile dan mengajukan laporan atau layanan apa pun, kapan pun, dimana pun. Dan tentunya semua akan lebih cepat dan praktis melalui PLN mobile,” tutup Darmawan. (rls)
Tinggalkan Balasan